Pasca Heboh Hilang dan Hanya Tinggalkan Bercak Darah, Deni Afrizal Akhirnya Ditemukan


OKU Selatan, Merdekasumsel.com - Sempat menghilang selama dua hari tepatnya sejak Selasa 25 Agustus 2020, Deni Afrizal (42) warga Talang Pancur Pungah Kelurahan Pasar Muaradua Kabupaten OKU Selatan berhasil ditemukan oleh tim BPBD kabupaten setempat sekira lebih kurang pukul 11:45 Wib pada Kamis (27/08/2020).

Kepala BPBD OKU Selatan Dony Agusta SKM MM saat di hubungi via telepon membenarkan jika Deni telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

"Benar Deni telah ditemukan oleh Tim BPBD dalam keadaan meninggal dunia, jenazah Deni ditemukan di seputaran pulau kejadian (jembatan sulitan-red) kelurahan Kisau, diduga terbawa arus Sungai Komering," ungkap Kepala BPBD OKU Selatan itu.

Dikatakan Dony, mengingat pada Selasa (25-08-2020) malam, warga Talang Pancur dan Tim BPBD sempat menemukan bercak darah dan sebilah silet tepatnya di gorong-gorong yang berjarak 50 M dari lokasi tempat Doni bekerja.

Doni mengaku, pihaknya sendiri belum bisa memastikan apakah bercak darah dan sebilah silet tersebut ada hubungannya dengan kematian Deni.

"Kita belum bisa memastikan bercak darah dan sebilah silet tersebut ada kaitannya dengan kematian Deni," tegas Dony

Adapun sebelumnya Rizal Kepala lingkungan 9 pasar Ulu kelurahan Pasar Muaradua mengatakan, hilangnya Deni diketahui pada Selasa (25/8) saat keluarga merasa curiga karena ia tak kunjung pulang dan tak terlihat di lokasi tempat ia memangkas rambut.

Lalu salah satu keluarga Deni mendatangi lokasi tempat Ia bekerja yang tak jauh dari kediaman Deni. Sontak saja keluarga Deni dan warga sekitar terkejut karena ia tidak ada di lokasi.

"Mengetahui Deni tidak ada di lokasi keluarga Deni dan warga sekitar mencari keberadaanya di lingkungan sekitar, setelah menelusuri gorong-gorong yang berada lebih kurang 50 meter dari tempat ia bekerja tepatnya di tangga batu warga menemukan bercak darah dan sebilah silet," terang Rizal

Dikatakan Rizal bercak darah di gorong-gorong tersebut pertama kali ditemukan sekira pukul 17:30 Wib, selain bercak darah juga ditemukan satu bilah silet.

"Namun belum bisa dipastikan darah tersebut merupakan darah Deni," terangnya.

Lebih lanjut Rizal mengatakan jika Deni selama ini dikenal pendiam tak banyak bicara. "Deni orangnya pendiam dan tertutup, namun dalam dua hari ini memang saya perhatikan Deni terlihat lebih murung dari biasanya," tegasnya (PAN)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar