Pemkab OKU Selatan Kukuhkan Paskibraka Usai Ikuti Pengukuhan Virtual Tingkat Provinsi



OKU Selatan, Merdekasumsel.com - Pemerintah Kabupaten OKU Selatan ikuti Pengukuhan Paskibraka Provinsi Sumatera Selatan melalui Video Conference bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru bertempat di Kantor Dispora Kabupaten OKU Selatan, Kamis (13/8/2020)

Dalam Video Conference tersebut dihadiri oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri S MM, Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi, Wakajati Sumsel Oktavianus SH MH dan Wakil Ketua DPRD Sumsel, Kartika Sandra Desi.

Seusai mengikuti acara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional oleh Presiden RI Joko Widodo secara virtual, Gubernur Sumsel H Herman Deru juga mengukuhkan Paskibraka Provinsi Sumsel dan disaksikan oleh Bupati/Walikota bersama Paskibraka tingkat Kabupaten/Kota secara Virtual.

"Dengan memohon ridho Allah SWT, pada hari ini saya mengukuhkan Paskibraka yang akan bertugas di Provinsi  Sumatera Selatan pada tanggal 17 Agustus 2020, selanjutnya kepada para Bupati dan Walikota se-Sumsel untuk mengukuhkan Paskibraka Kabupaten/Kota," ujar Gubernur Sumsel H Herman Deru

Menurutnya tidak ada perubahan pada prosedur pengukuhan paskibraka 2020, meski pelaksanaannya dilakukan ditengah pandemi covid-19,

"Tidak ada bedanya dengan sebelumnya namun kali ini ditambah dengan penerapan protokol kesehatan, adanya jaga jarak dan kemeriahannya berbeda, dan ini tentu tugas berat bagi TNI Polri melaksanakan itu," ujarnya.

Sementara itu Kadispora, Akhmad Yusuf mengatakan bahwa pengukuhan Paskibraka bermakna berjiwa kesatria satunya perkataan dan perbuatan, bertanggungjawab rela berkorban untuk ibu pertiwi serta Pengukuhan ditandai dengan pengucapan ikrar.

Dalam kegiatan itu pemerintah Kabupaten OKU Selatan juga mengukuhkan paskibraka tingkat kabupaten. (PAN)
Share:

0 komentar:

Posting Komentar