Terima Rekor Muri, PT GH EMM Indonesia di Nobatkan Sebagai Kontinuitas Operasi Unit Terpanjang Tanpa Henti

 


Prabumulih, Merdekasumsel.com -- PT Guo Hua Energi Musi Makmur Indonesia (GHEMMI) berhasil memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai perusahaan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Rekor Dunia dalam kategori “Kontinuitas Operasi Unit Terpanjang” atau dengan kata lain PLTU yang beroperasi tanpa henti selama 1.428 hari atau lebih kurang selama 4 tahun mesin unit 1 PLTU PT.GH EMM Indonesia bekerja tanpa berhenti (nonstop). 


Penyerahan rekor MURI tersebut langsung diserahkan oleh Senior Manager MURI Triyono kepada Presiden Direktur PT GH EMM Indonesia Mr Fu Yue Long di Ruang rapat PT GH EMM Indonesia di Desa Gunung Raja Kabupaten Muara Enim, jumat (18/6/2021). 


Presiden Direktur PT GH EMM Indonesia Mr Fu Yue Long melalui Deputi General Manager PT GH EMM Indonesia Frans Richard Leonard mengatakan penghargaan rekor MURI ini merupakan satu pencapaian atau maintenance yang sangat bersejarah bagi PT GH EMM meskipun ditengah Pandemi Covid 19.


"Hari ini adalah hari yang berbahagia bagi PT GH EMM Indonesia, bahwa kita dapat rekor Muri sebagai kontinitas pembangkit terlama, dan penghargaan ini juga bisa menjadi ukuran bagi kita untuk bisa tetap berprestasi dalam menyediakan tenaga listrik yang handal khususnya di tengah pandemi saat ini, " ujarnya.  


Sambungnya, PT GH EMM Indonesia ini merupakan pembangkit listrik 2x 150 MW itu telah menerapkan azaz produksi yang aman sejak beridirinya pada tahun 2008 lalu atau selama 13 tahun. Tak hanya itu dibawah pimpinan China Energy Group telah menginvestasikan dalam pembangunan pembangkit listrik di PLTU Jawa 7 dan Sumsel 1 yang saat ini sudah membangun 300 MW di Indonesia.


Dilain kesempatan, Senior Manager MURI Triyono yang didampingi Costumer Relation Manager Andre Purwantoro menerangkan Rekor Muri Indonesia memberikan piagam penghargaan kepada PT GH EMM Indonesia sebagai 'Kontinuitas Operasi Unit Terpanjang' yang bekerja tanpa henti (Nonstop) dengan waktu 1.438 hari. 


"Ini tentunya menjadi rekor dunia karena dari informasi yang didapatkan sementara rekor yang seperti ini yang pernah terjadi itu pada 16 Agustus 2002 di Perusahaan PLTU di Australia dengan jumlah harinya 1.073 hari, jadi ini berhasil memecahkan rekor yang sama, maka dari itu Muri memberikan apresiasi sebagai rekor dunia untuk PT GH EMM Indonesia ini, " terangnya. 


Triyono menambahkan, jika Muri telah menyimpan surat keterangan dari PLN dan juga dari data-data sumber yang tim Muri dapatkan ini adalah yang pertama di dunia, bahkan di beberapa Negara sudah diperiksa belum ada yang sampai 1.438 hari nonstop seperti yang dilakukan oleh PT GH EMM Indonesia. 


"Kalau untuk kategori ini adalah sebuah teknologi, dan juga bagaimana PT GH EMM ini mampu Memaintenens peralatan dengan baik sehingga semua bisa berjalan dengan nonstop dengan waktu yang lama dan ini tentu sebuah pencapaian yang luar biasa, " katanya seraya menyampaikan kurang lebih dua bulan Muri mengecek berbagai data terlebih dahulu sebelum memberikan validasi data rekor ke PT GH EMM Indonesia. (FAP) 


Share:

0 komentar:

Posting Komentar