Lakukan Monitoring ke TPS, Pj Wako Prabumulih Harap Pemilu 2024 Aman,Lancar, dan Kondusif

 


Prabumulih, Merdekasumsel.com — Penjabat Walikota Prabumulih, H. Elman, ST, MM melakukan Monitoring di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kota Prabumulih, Rabu (14/2/2024).



Terlihat orang nomor satu di Kota Nanas itu melakukan monitoring bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Prabumulih, diantaranya Pj Sekda, Asisten 2, Asisten 3, Kajari Prabumulih, Kapolres Prabumulih,Pabung kodim muara enim, Dan Ramil Prabumulih, Camat dan Kepala OPD terkait.


Elman menyalurkan suara terlebih dahulu di TPS 20 Kelurahan Prabumulih, Kecamatan Prabumulih Barat sebelum melakukan monitoring di sejumlah TPS di Wilayah Kota Prabumulih.


TPS yang dikunjungi Elman dan tim dimulai dari TPS 06 Kelurahan Pasar 1, dilanjutkan ke TPS di Kelurahan Sukaraja, TPS 006 di Desa Karangan, TPS 06 Kelurahan Patih galung, TPS 09 Kelurahan Cambai.



Pj. Walikota Prabumulih H. Elman, ST, MM mengatakan, ia dan tim melakukan monitoring guna memantau situasi terkini guna menjaga agar proses pemungutan suara ini berjalan aman, lancar, dan kondusif. 



"Alhamdulillah situasi terkini di beberapa TPS aman terkendali, tidak ditemukan kendala. Antusias masyarakat prabumulih pun sangat tinggi", ungkapnya.



Lanjut Elman, pihaknya juga mengajak semua pihak yang memiliki hak pilih untuk menggunakan hak pilihnya di TPS.



Kajari Prabumulih Roy Riyadi dan Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, S.IK juga memberikan komentarnya terhadap pesta demokrasi pemilu serentak 2024 ini. Ia mengimbau kepada siapapun untuk tidak menghalangi atau menggangu pelaksanaan Pemilu 2024 mengingat ada konsekuensi hukumnya dan dapat dipidanakan.



AKBP Endro Aribowo menambahkan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan pemungutan suara pada pemilihan umum 2024 agar masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik, aman dan nyaman.



“Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mendukung pelaksanaan Pemilu 2024 dengan tertib dan damai. Jangan biarkan tindakan-tindakan yang dapat merugikan proses demokrasi itu terjadi,” tegasnya.(FAP)



Share:

0 komentar:

Posting Komentar