Prabumulih, Merdekasumsel.com — Bakal calon Walikota Prabumulih periode 2024-2029, H Arlan menjadi kandidat pertama yang mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Walikota Prabumulih dari Partai Amanat Nasional Kota Prabumulih.
Pengambilan formulir itu diwakili langsung kepada oleh Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) Denni dan didampingi para tim pemenangan H Arlan di Kantor PAN Kota Prabumulih tepatnya di jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Cambai Kota Prabumulih sekitar pukul 10.00 WIB, Jumat (19/4/2024).
Ketua DPD PAN Kota Prabumulih Hermali SP.d didampingi Ketua Tim Penjaringan M Kowi mengatakan pendaftaran penjaringan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota dibuka hari ini dari tanggal 19 april sampai 30 April dan untuk pengembalian berkas formulir pendaftaran pada tanggal 1 sampai 10 Mei 2024 selanjutnya setelah rapat pleno PAN Prabumulih akan mengajukan rekomendasi siapa kandidat Cawako ke DPW dan DPP PAN yang akan menentukan.
“Alhamdulillah hari ini kita buka pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota, Bakal Calon Walikota H Arlan menjadi kandidat pertama yang mengambil formulir pendaftaran di Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Prabumulih. Namun H Arlan tidak mengambil langsung formulir pendaftaran melainkan dimandatkan kepada Ketua OKK Gerindra, Denni beserta Sastra Amiyadi sebagai ketua tim pemenangan,” katanya.
Lanjut, Hermali menyampaikan akan menampung Putra-Putri terbaik kota Prabumulih yang akan mencalonkan diri sebagai Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih pilkada 2024 mendatang. Dirinya berharap yang mengambil formulir pendaftaran pertama H Arlan dapat diusung oleh DPP dan memenangkan Pilkada 2024 ini.
“Pada hari jumat berkah ini kita meminta doa kepada semua masyarakat kota Prabumulih, agar H Arlan yang telah mengambil formulir pendaftaran pertama dapat menjadi Walikota Prabumulih periode 2024-2029,” sampainya.
Dikesempatan yang sama Denni ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) partai Gerindra selaku penerima mandat kuasa dari H Arlan menyampaikan bahwa kedatangan dirinya bersama tim merupakan langkah politik untuk meminta dukungan kepada PAN Prabumulih agar mengusung H Arlan sebagai Calon Walikota Prabumulih.
“Intinya kedatangan kami minta rekomendasi berharap dukungan penuh untuk H Arlan sebagai Calon Walikota Prabumulih dari PAN Prabumulih,” ujarnya seraya mengutarakan permohonan maaf atas ketidak hadiran cak arlan yang berhalangan hadir.
Denni menambahkan agenda H Arlan baru mengambil formulir pendaftaran di PAN, selanjutnya akan bergerak untuk mengambil formulir di DPC Demokrat dan Golkar.
“Hal ini sesuai arahan DPP Gerindra untuk mengambil formulir pendaftaran pada Partai Koalisi Indonesia Maju, kita masih menunggu info kapan Demokrat akan membuka pendaftaran, selanjutnya kita terus berkomunikasi dengan Hanura dan Partai Bulan Bintang, untuk mengusung cak Arlan, dan untuk PDIP kita memang belum ada komunikasi, ” Tukasnya. (FAP)
0 komentar:
Posting Komentar